Perusahaan Oath. Kolaborasi dari Yahoo dan AOL


NicheTeknologi.com - Verizon, operator asal Amerika Serikat akan menyelesaikan akuisisi terhadap Yahoo. Verizon juga dikabarkan membentuk perusahaan baru yang dinamakan Oath.

Disitat dari NBC, Oath akan menaungi Yahoo! dan AOL. Namun belum diketahui apakah Verizon akan menghilangkan merek Yahoo! dan AOL yang sudah melegenda di internet.

Dalam sebuah pernyataan, CEO AOL, Tim Armstrong, menjelaskan bahwa Verizon tidak pernah berjanji mempromosikan Oath sebagai wajah baru dari merger AOL dan Yahoo!.


Tim melanjutkan bahwa Oath dimaksudkan sebagai jalur untuk masing-masing brand untuk memiliki ruang berkembang dan konektivitas di belakang mereka.

Lebih lanjut, Verizon mengandalkan kombinasi Yahoo! dan AOL untuk membantu menjual iklan digital. Hal ini diharapkan dapat membantu perkembangan Oath.

Baca Juga :

0 Response to "Perusahaan Oath. Kolaborasi dari Yahoo dan AOL"

Post a Comment